"Family isn't whose blood you carry. It's who you love, and who loves you." Bob Ho (Keluarga bukan tentang darah siapa yang mengalir dalam dirimu, namun tentang siapa yang kamu cintai, dan yang mencintaimu.)
Farren, anak perempuan tertua dalam keluarga ini merasa tersisih dan jauh dari anggota keluarga lainnya. Bukan karena ibu yang terkadang bersikap keras kepadanya, bukan juga karena adik-adiknya (khususnya adik lelakinya) yang sering mengerjainya, namun karena ia merasa bukan bagian dari keluarga "anehnya" itu.
Tinggal dalam asuhan orang tua tunggal, Farren serta kedua adiknya, Ian dan Nora, sering bersikap aneh guna mendapat perhatian ibu mereka, Gillian. Dalam hal ini, Farren sering berdandan ala remaja dewasa dengan make up dan baju ketatnya. Apapun yang dikatakan ibunya nyaris tidak didengarkannya. Ketika Bob Ho datang dalam kehidupan mereka sebagai kekasih ibunya, Farren merasa lebih tersisih lagi. Mungkin Gillian memang bukan ibu kandungnya, tapi tetap saja, ia berharap ayahnya akan kembali satu saat nanti, dan tidak akan ada yang dapat mengambil tempat itu darinya.
Dalam petualangannya bersama Bob Ho dan kedua adiknya, Farren menyadari bahwa keluarga adalah satu hal yang berharga. Sekalipun ia dan adik-adiknya beda ibu, sekalipun Bob Ho bukan ayah kandungnya, namun ia bisa merasakan indahnya dan serunya kebersamaan mereka. Dari situ ia belajar, bahwa keluarga tidak harus mereka yang sedarah, namun mereka yang saling mengasihi satu sama lain.
Bagi kita yang memiliki keluarga, kita harus bersyukur atas mereka yang sudah Tuhan berikan untuk ada di sekitar kita, karena tidak semua orang bisa memiliki keluarga seperti yang kita punya. Karenanya, apakah wajar jika kita justru tidak akur, selalu bertengkar, penuh kebencian dengan keluarga kita sendiri? Bagi mereka yang tidak memiliki keluarga, mungkin hari-hari terasa sepi dan menyedihkan. Tapi ingatlah, masih ada kawan dan sahabat yang mendukung dan mengasihi kita, bukan? Apakah mereka tidak bisa menjadi keluarga kita?
Keluarga adalah sesuatu yang sangat berharga, sesuatu yang harus dipupuk dan dukungan, perhatian, dan cinta. Akan tetapi, tidak selamanya keluarga adalah mereka yang sedarah dengan kita. Siapapun mereka, asalkan mereka mengasihi kita dan kita mengasihi kita, mereka adalah keluarga kita. Mereka terlalu berharga untuk dijauhi dan ditinggalkan. Karena itu, hargailah mereka, cintailah mereka, selama mereka masih ada di sisi kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar